IP, IGOV dan MIP UMY Adakan Public Lecture dengan Mendatangkan Perwakilan 3 Negara

April 21, 2018, oleh: superadmin

Ilmu Pemerintahan, IGOV, dan Magister Ilmu Pemerintahan UMY adakan kegiatan Public Lecture. kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 17 April 2018 dengan menghadirkan tiga pembicara yaitu Dr. Dyah Mutiarin, M.Si (Ketua Program Studi Magister Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta), Prof. David N. Almarez, DM dari MSU Illigan Institute of Technology Filipina, dan Dr. (Cand). Moh Mudzakkir, MA dari Univesity Sains Malaysia, serta di moderator oleh David Efendi, S.IP., MA. (Dosen Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta). Kegiatan yang diadakan di Ruang Sidang Gedung AR. Fachruddin A ini mengusung tema “Political, Social and Educational Governance in Southeast Asia: Indonesia, Philippines and Malaysia’s Experiences” di hadiri oleh Mahasiswa Magister Ilmu Pemerintahan, IGOV, dan Ilmu Pemerintahan UMY. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman mahasiswa tentang tata kelola pemerintahan yang berada di Asia Tenggara serta memperkenalkan beberapa pemerintahan di berbagai negara dengan budaya yang berbeda, dengan tiga negara sebagai topik pembahasan, yaitu Indonesia, Filipina, dan Malaysia. Selain untuk memperdalam pemahaman terkait dengan perbandingan pemerintahan, kegiatan ini diharapkan semakin mempererat hubungan antara UMY, MSU Illigan Institute of Technology Filipina, dan Univesity Sains Malaysia.